Translate

Minggu, 23 Desember 2012

Membantu anak atau orang yang terganggu makhluk halus

Tanya:
Apa yang para orangtua harus lakukan, jika mendapati gadis kecilnya (umur 4th an) ada mahluk yg mengikuti, dan sewaktu-waktu bisa kesurupan, lalu tindakan apa saja yg harus ke2 orangtua nya lakukan? Mohon saran dari teman-teman, karna khawatir diikuti sanpai dia dewasa nanti. Anumodana.

jawab:
1. Putarkan TaPeiCou (Maha karuna Dharani) 24 jam
2. Ajarkan (atau diwakili) nianfo Amithofo minimal 5.000x sehari (dengan handcounter jadi sambil beraktivitas)
3. Satwamocana/pelepasan makhluk hidup atas namanya, setiap hari min. Rp 1000,- atau. setiap hari sisihkan uang untuk beli satwa, lepas per minggu, sebelum dilepas di bacakan Amithofo 100x, atau Tapeicou 3x atau Paritta apapun ==> ini yang sangat penting jangan cuma dilepas saja

ini dilakukan minimal 21 hari berturut2 untuk melihat hasil atau perubahan, sebelum 21 hari biasa belum terjadi perubahan yang positif. selanjutnya dijadikan kebiasaan yang baik, karena dapat mencegah berbagai hal buruk dan membuahkan banyak hal baik.

manfaatnya:
untuk buat lapisan perisai, kalau tidak, makhluk2 halus yang tahu ada anak yang bisa melihat, pasti dikerjai habis2an.

Salam hangat
by Facebook Comment

Tidak ada komentar:

Posting Komentar