Translate

Kamis, 21 Juni 2012

50 Tips Penjagaan Kesehatan dan Usia (14)


       Sarapan makanan bergizi (vitamin dan mineral), Makan siang yang mengenyangkan, malam makan sedikit saja
早吃好,午吃饱,晚吃少


Adalah pedoman makanan kaisar zaman China kuno. Dipercaya bahwa pada pagi hari  yang penting adalah makanan bergizi, tidak harus yang mengenyangkan. Pada siang hari, makanan yang lebih berat agar tubuh mendapat cukup  energi, dan malam hari, agar pencernaan dapat lebih berisitrahat, cukup makan sedikit.

Baru-baru ini ditemukan kedokteran barat bahwa, sarapan sangat penting bagi kesehatan fisik dan terutama otak. Selain itu, sarapan teratur sejak muda membantu mengurangi resiko sakit mag pada usia lanjut.

Mengenai ukuran makanan, ternyata bila kita mengonsumsi terlalu banyak karbohidrat (yang mengenyangkan) pada pagi hari, gula darah akan mengalami pelonjakan dan penurunan yang signifikan sehingga ayunannya akan tinggi, mudah menyebabkan lapar di saat yang tidak teratur. Demikian pula bila tidak sarapan dan langsung makan siang.


Jalan tengahnya adalah, sarapan yang bergizi, seperti sayur dan 

buah, sedikit roti dan nasi saja, makan siang berkarbohidrat, dan saat malam kembali kurangi karbohidrat. Dengan demikian kinerja tubuh akan terjaga lebih baik. Relatif terhindar dari penyakit yang berbahaya, diabetes.
by Facebook Comment

Tidak ada komentar:

Posting Komentar